5 Formula Kesuksesan Bisnis Anda

Kesuksesan adalah sebuah proses realisasi kehidupan yang berlangsung terus-menerus. Selama manusia memiliki keinginan yang belum terwujud, maka proses realisasi kehidupan akan terus berlanjut. Jadi kesuksesan merupakan sebuah perjalanan bukan terminal permberhentian kehidupan.

Kesuksesan tidak mungkin terjadi begitu saja, kesuksesan sendiri mempunyai 2 elemen penting yang perlu diketahui. Elemen tersebut adalah variabel dan konstanta. Variabel adalah elemen yang bisa dipengaruhi dari dalam dan dari luar kesuksesan tersebut. Variabel adalah bagaimana kita memulai, kemana arah kita, bagaimana kita bergerak dan seberapa cepat kita memulainya. Sedangkan konstanta adalah sesuatu yang tetap dan tidak bisa dipengaruhi. Konstanta dalam kesuksesan adalah proses.

Okee, mari saya jelaskan sambil Anda menikmati waktu sore hari ini dengan biskuit dan kopi yang nikmat dari pacar atau istri Anda (jika punya hehe).

VARIABEL...

#Start dan Finish. Yang menjadi start kesuksesan kita adalah sesuatu yang kita inginkan atau impian, sebab semua pencapaian orang-orang sukses diawali dengan mereka mempunyai mimpi yang jelas dulu. Yang menjadi garis finisnya adalah realisasi impian atau terwujudnya impian nan indah yang menjadi kenyataan. Realisasi dari impian sebelumnya dapat membuat kita merasa terdorong untuk mewujudkan impian lain kita yang belum tercapai. Pada titik inilah start awal akan dimulai demi menuju garis finis yang kita dambakan.

Ada dua cara untuk agar sampai ke garis finis lebih awal. Pertama adalah dengan memulai start lebih awal dari siapapun. Kedua adalah dengan memiliki kecepatan yang lebih cepat dari siapapun.

#Arah. Salah satu syarat agar dapat mencapai kesuksesan yang kita inginkan adalah dengan memiliki arah yang jelas. Artinya kesuksesan dapat diraih dengan memiliki tujuan atau keinginan yang jelas dan spesifik. Contoh Anda sedang ingin pergi ke Monas, Jakarta Pusat dan Anda sendiripun sedang berada di Kelapa Gading, Jakarta Utara. Sebenarnya tujuan Anda ke Monas begitu dekat, akan tetapi jika Anda tidak tahu arah dan rute apa yang harus diambil, Anda tidak akan pernah sampai kecuali jika Anda naik busway hehe.

#Bergerak. Banyak orang yang berhenti bergerak karena menyerah padahal kesuksesan sudah berada di depan mata mereka, karena mereka sedang terkena virus keputusasaan. Ketekunan dan konsistensi adalah hal mutlak yang harus terus mengalir dan harus terus digerakkan dalam diri kita demi mencapai impian yang kita inginkan.

Tanpa ada ketekunan dan konsistensi, impian kita hanya menjadi anget-anget tai ayam yang anget doang, tidak pernah menjadi matang. Dan karena tidak menjadi matang, kita tidak pernah akan bisa untuk mencicipi dan menikmati manisnya kesuksesan yang sudah kita usahakan.

Teruslah bergerak dengan kekuatan yang dimiliki dan kekuatan doa kepada Tuhan. Tambahlah terus kecepatan bergerak Anda dan membawanya ke arah yang jelas, kesuksesan sudah rindu menunggu Anda dan ingin memeluk Anda dengan erat dan penuh kasih sayang.

#Kecepatan. Setelah Anda mempunyai tujuan atau arah yang jelas dan yakin tidak diubah-ubah lagi, bergeraklah lebih awal  dan teruslah bergerak ke tujuan agar kesuksesan dicapai dengan lebih awal dari teman-teman Anda yang masih mengkhayal. Yang menjadi pembeda kapan saatnya Anda meraih kesuksesan yang pantas adalah seberapa cepat Anda memulai dan bergerak.

Kecepatan menjadi faktor pembeda yang signifikan. Kecepatan bisa ditingkatkan dengan menambahkan sumber daya berupa penggunaan waktu, tenaga, dan duit orang lain yang ingin bekerja sama disertai ditambah dengan formula atau strategi yang lebih kreatif dan inovatif.

KONSTANTA...

Jarak atau proses. Jika empat elemen kesuksesan di atas adalah elemen-elemen yang bisa dipengaruhi atau diubah, akan tetapi elemen yang satu ini yang disebut jarak tidak bisa diubah atau dipengaruhi oleh manusia itu sendiri. Mengapa? Karena semuanya membutuhkan proses. Coba bayangkan bagaimana Anda bisa pintar jika tidak melalui proses pembelajaran?

Proses juga memantaskan atau melatih kita apakah kita sudah siap untuk meraih kesuksesan tersebut atau tidak. Jika kita memangkas proses yang ada (berlaku curang), maka kita juga memangkas kepantasan kita untuk meraih kesuksesan tersebut.

Contohnya, pada suatu hari Udin jatuh cinta dengan Sinta yang dimana Sinta adalah anak dari seorang pengusaha kaya. Lalu mereka menikah dan Udin pun mendapatkan warisan untuk mengelola usaha yang telah dirintis oleh mertuanya. Tapi sayangnya, Udin tidak pernah mempunyai pengalaman bagaimana cara untuk mengelola bisnis dan akhirnya usaha mertuanya hancur sehingga posisi Udin diganti oleh orang lain yang lebih hebat. Akhirnya Udin mengambil pelajaran dan memulainya lagi dari bawah.


Kesuksesan memang dapat diraih, akan tetapi ada beberapa faktor yang harus kita penuh terlebih dahulu untuk mencapai kesuksesan tersebut yang sebagiannya saya sebut diatas. Semoga artikel ini membawakan pandangan yang cerah bagi kehidupan dan bisnis Anda. God Bless You All.
Previous
Next Post »